KALAHKAN ARAB 2-0, INDONESIA BERPELUANG KE PIALA DUNIA 2026

Fokus, Olahraga28 Dilihat

Timnas Indonesia akhirnya meraih kemenangan pertama di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Skuad Garuda mengalahkan Timnas Arab Saudi dengan skor 2-0.

Di hadapan pendukung sendiri, Timnas Indonesia langsung menekan sejak awal. Pada menit kedua, Marselino Ferdinan hampir mencetak gol melalui sundulan, tetapi bola mengenai tiang gawang.

Kemenangan ini diraih berkat dua gol Marselino Ferdinan. Dengan tambahan tiga poin, Timnas Indonesia naik ke peringkat ketiga klasemen grup C dengan enam poin dari enam laga, sementara Arab Saudi turun ke peringkat empat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *