BMKG: Suhu Panas Indonesia Segera Reda

Fokus, Nasional35 Dilihat

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan suhu panas di Indonesia akan segera berkurang.

Ketua Tim Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca BMKG, Ida Pramuwardani, menyatakan bahwa siklon tropis Kong-Rey mulai bergerak menjauh, yang diprediksi akan mengurangi suhu panas.

Selain itu, peningkatan kecepatan angin dan dinamika atmosfer juga menyebabkan suhu yang tidak merata. Potensi hujan pun mulai meningkat seiring dengan pergerakan atmosfer yang terjadi.

Sebelumnya, siklon tropis Kong-Rey yang berada di perairan utara Filipina telah menarik massa udara di sekitarnya, termasuk Indonesia, sehingga menghambat pembentukan awan hujan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *