PELANTIKAN KEPALA DAERAH TERPILIH DITUNDA, MENUNGGU HASIL MK

Fokus, Nasional, Politik23 Dilihat

Pemerintah menunda pelantikan kepala daerah terpilih yang semula dijadwalkan pada 6 Februari 2025. Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, menyatakan penundaan ini dilakukan demi keserempakan jadwal pelantikan, terutama bagi daerah yang tidak memiliki sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK).

Keputusan ini menunggu hasil perselisihan hasil pemilihan (PHP) di MK. Tito belum memastikan tanggal baru pelantikan, namun menegaskan pemerintah akan segera melantik kepala daerah terpilih setelah berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, dan MK.

SUMBER : RRI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *