STY PASTIKAN TIGA PEMAIN ABROAD GABUNG TIMNAS JELANG PIALA AFF 2024

Fokus, Olahraga38 Dilihat

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan tiga pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri, yaitu Pratama Arhan (Suwon FC), Asnawi Mangkualam (Port FC), dan Marselino Ferdinan (Oxford), bergabung dalam pemusatan latihan di Gianyar, Bali, menjelang Piala AFF 2024.

“Arhan, Asnawi, dan Marselino masih bisa bergabung,” ujar Shin Tae-yong saat latihan di Lapangan Bali United Pantai Purnama, Jumat (29/11).

Namun, empat pemain lainnya, yakni Ronaldo Kwateh, Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick, belum dipastikan bergabung karena agenda Piala AFF berada di luar kalender FIFA, sehingga klub tidak wajib melepas pemain.

Pelatih asal Korea Selatan ini tidak akan mencari pengganti tambahan jika empat pemain abroad tersebut absen. Ia mengandalkan pemain lokal yang tersedia, termasuk Hokky Caraka, sebagai opsi lini serang.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, menyebut Pratama Arhan akan bergabung pada 1 Desember, sementara Asnawi dan Marselino juga diperkirakan segera hadir. Namun, Justin Hubner dan Ivar Jenner kecil kemungkinan bergabung.

Pemusatan latihan timnas dijadwalkan berlangsung hingga 5 Desember di Bali. Sementara Piala AFF 2024, kini bernama ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, akan berlangsung dari 5 Desember 2024 hingga 6 Januari 2025.

Sumber: Antara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *