JAKARTA – Presiden terpilih Prabowo Subianto nampaknya akan mempercayakan posisi menteri dijabat Jenderal Pol (Purn) Tito Karnavian. Tito termasuk yang dipanggil menghadap Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara, Kebayoran, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024).
Tito datang dengan menggunakan batik coklat dan langsung masuk ke rumah Prabowo. Pertemuan dengan Prabowo tidak berlangsung lama, karena 15 menit kemudian dia sudah keluar lagi.
“Beliau meminta saya untuk membantunya dalam kabinet mendatang. Beliau mengatakan cukup mengenal saya karena lima tahun bersama-sama (di kabinet),” kata Tito.
Prabowo, lanjutnya, mengatakan tahu persis apa yang dikerjakan dirinya, apalagi sering rapat kabinet bersama. “Saya anggap Pak Tito dapat membantu saya dalam kabinet berikutnya,” kata Tito menirukan ucapan Prabowo.
Prabowo juga meminta Tito untuk bisa tetap mengendalikan inflasi yang selama ini sudah tertangani dengan baik. Selain itu, juga diminta untuk menjaga pluralisme Indonesia.
Menurut Tito, minggu lalu juga sempat dipanggil Prabowo untuk menandatangani pakta integritas. Namun, Tito mengaku tidak tahu posisi menteri apa yang akan dijabatnya kelak.